Pangdam I/BB Ramah Tamah Dengan OKP Se-Sumut - Media Jarak Pantau
Media Jarak Pantau News :
Home » , » Pangdam I/BB Ramah Tamah Dengan OKP Se-Sumut

Pangdam I/BB Ramah Tamah Dengan OKP Se-Sumut

Written By Jarakpantau on Minggu, 10 Mei 2015 | 19.43



Pangdam I/BB Mayor Jenderal TNI Edy Rahmayadi saat memberi pangarahan pada Gelar bincang  dengan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda sewilayah Sumatera Utara  yang berjumlah sekitar 300 orang Di Balai Prajurit  Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan
MEDAN -   Pangdam I/BB Mayor Jenderal TNI Edy Rahmayadi Gelar bincang  dengan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda sewilayah Sumatera Utara  yang berjumlah sekitar 300 orang Di Balai Prajurit  Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Jum’at (8/5).

Dalam pengarahanya Pangdam I/BB mengatakan pertemuan ini di anggap penting sebagai wahana untuk membangun silaturahmi dan komunikasi yang baik dalam rangka mewujudkan Provinsi Sumatera Utara Yang Mandiri dan Bermartabat.

Kejahatan narkoba bagi Bangsa Indonesia dianggap sebagai kejahatan besar, karena penyalahgunaannya menyebabkan generasi bangsa menjadi rusak dan tidak berkualitas. Menurut data badan narkotika nasional, hampir seluruh kalangan, baik itu instansi pemerintahan, swasta, dunia pendidikan, remaja sampai dengan anak-anak sudah banyak yang menjadi pecandu narkoba.

Oleh karena itu Pangdam I/BB mengharapkan peran serta ketua dan sekretaris Organisasi Kemasyarakatan Pemuda sekalian untuk membantu menghimbau kepada seluruh anggotanya masing-masing untuk menjauhi dan tidak terlibat dalam jerat narkoba.

Lebih lanjut Pangdam I/BB mengatakan diharapkan kepada ketua dan sekretaris Organisasi Kemasyarakatan Pemuda sekalian dapatnya meredam emosi anggota masing-masing, untuk tidak mudah melakukan tindakan yang dapat merugikan pemerintah, masyarakat dan organisasi. Seharusnya, kita sama-sama dapat bekerjasama, mendukung dan mengedepankan toleransi antar organisasi kepemudaan.

Pangdam I/BB mengajak para anggota Organisasi Kemasyarakatan Pemuda memajukan kembali PSMS yang sedang tertinggal di banding masa lalu. Di akhir sambutannya Pangdam I/BB mengingatkan kepada seluruh hadirin, bahwa pada tahun ini akan dilaksanakan Pemilihan Kepala Daerah secara serentak. Untuk itu mari kita bersama-sama membantu Pemerintah Daerah dalam menjaga kondusifitas wilayah di Provinsi Sumatera Utara untuk menjadi pelopor dalam menciptakan suasana aman, tertib dan terkendali. Salurkan aspirasi sesuai hati nurani dan jangan golput.

Hadir dalam acara tersebut, Aster Kasdam I/BB, Kapendam I/BB dan anggota Organisasi Kemasyarakatan Pemuda Sewilayah Sumatera Utara. (Admin)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Hubungi Kami

Subscribe via RSS Feed If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.

Buku Tamu

Recent Post

Comments

Advertisement With Us

 
BERIKLAN DI MJP - FACEBOOK - NONTON VIDEO
PARTNER LINK : MADO LAIA - DETIK.COM - TAMORANEWS.COM - INFOPATROLI.COM - MASJID ALFATTAH - UONG JOWO - MERDEKA.COM - UNIKNYA.COM
Copyright © 2015. Media Jarak Pantau - ALL RIGHTS RESERVED. AUTOR BY BUNGTARO INSPIRATIF TEMPLATE BY MAS TEMPLATE