Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Ronni Bonic didampingi Kanit Reskrim, AKP Hendrik Temaluru saat memberikan keterangan Pers kepada sejumlah wartawan, Rabu (22/04-2015) di halaman Mapolsek. |
Medan - jp
Dua
tersangka pemecah kaca mobil berhasil diringkus petugas kepolisian Helvetia
Medan, Darmawan Nasution alias Onen (31) warga Jalan Me. Idris Medan dan Iksan
alias Atek (18) warga Jalan Sei Mencirim Kayu Jati Desa Sunggal Kanan Kecamatan
Sunggal, Rabu (22/4).
Menurut
pengakuan tersangka (Darmawan) menyebutkan, perbuatan pemecahan kaca mobil
dengan memakai pecahan busi sepeda motor diketahui karena sering menonton
tayangan pelaku kriminal di TV. Dan ini merupakan kali kedua yang mereka
lakukan di kota Medan.
Kedua
pelaku melakukan pencurian dengan modus pecah kaca mobil Nissan Livina Nopol BK
1832 R milik korban, dr Joni (28), warga Jalan Amir Hamzah, Kecamatan Binjai
Utara yang sedang parkir di Jalan Aman, Kecamatan Medan Helvetia.
Saat
sedang beraksi, keduanya kepergok warga dan dipukuli. Setelah terkapar setengah
mati, lalu diserahkan warga ke Polsek Medan Helvetia. “Pelaku memecahkan kaca
mobil menggunakan pecahan busi. Kemudian mengambil tas milik korban,” ujar
Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Ronni Bonic didampingi Kanit Reskrim, AKP
Hendrik Temaluru kepada sejumlah wartawan, Rabu sore di halaman Mapolsek
Helvetia Medan.
Kapolsek
menjelaskan bahwa para tersangka mengaku baru dua kali melakukan kejahatan
tersebut. Mereka mengetahui teknik memecahkan kaca mobil setelah menonton acara
kriminal di TV. “Selain dua tersangka, kita menyita tas berisikan uang, dompet
dan pecahan kaca mobil sebagai barang bukti. Kedua pelaku akan dijerat Pasal
363 dengan ancaman hukuman 5 tahun bui,” ujar Ronni. (Budi)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !