Jelang Natal & Tahun Baru PT PT PLN (Persero) Ranting Teluk Dalam Jamin Tidak Ada Pemadaman Listrik - Media Jarak Pantau
Media Jarak Pantau News :
Home » » Jelang Natal & Tahun Baru PT PT PLN (Persero) Ranting Teluk Dalam Jamin Tidak Ada Pemadaman Listrik

Jelang Natal & Tahun Baru PT PT PLN (Persero) Ranting Teluk Dalam Jamin Tidak Ada Pemadaman Listrik

Written By Jarakpantau on Kamis, 28 November 2013 | 20.33



 Manager PT PLN (Persero) Ranting Teluk Dalam, Timbul Napitupulu

TELUK DALAM | MJP

Dalam rangka menjelang perayaan Hari Natal 25 Desember 2013 dan Tahun Baru 01 Januari 2014, PT PLN (Persero) Ranting Teluk Dalam menjamin  tidak ada pemadaman listrik terkecuali karena adanya factor alam dan itupun akan tetap diupayakan.

Demikian diungkapkan Manager PT PLN (Persero) Ranting Teluk Dalam, Timbul Napitupulu kepada mediajarakpantau diruang kantornya, Jum’at (29/11).

Pria kelahiran Tobasa 28 Agustus 1977 lalu tersebut mengatakan, bahawa telah ada penambahan daya listrik sebesar 3 Mega Watt (MW) dimana sebelumnya hanya 5 MW. Jadi dengan adanya penambahan tersebut, saat ini telah menjadi 8 MW dan PT PLN Ranting Teluk Dalam mampu mensuplay tegangan  hingga ke Kecamatan Sirombu, Kecamatan Bawolato, Kecamatan Gomo dan Soliga.

Mengenai mengenai cuaca buruk yang sering dijadikan alasan pemadaman, pria yang telah bertugas selama sepuluh tahun di Nias Selatan tersebut mengatakan bahwa pihaknya sudah meminimalisir gangguan alam dengan memangkas pohon-pohon atau ranting pohon yang ada di sekitar jaringan.
 
“Setiap harinya kita jalan dan mengerahkan para petugas untuk melakukan penembangan pohon-pohon yang ada dibawah jaringan listrik guna memperkecil  terjadinya pemadaman karena gangguan jaringan listrik. Kami akan berusaha untuk memberikan yang terbaik buat pelanggan di wilayah Kabupaten Nias Selatan,”  ujar Timbul Napitupulu. (red)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Hubungi Kami

Subscribe via RSS Feed If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.

Buku Tamu

Recent Post

Comments

Advertisement With Us

 
BERIKLAN DI MJP - FACEBOOK - NONTON VIDEO
PARTNER LINK : MADO LAIA - DETIK.COM - TAMORANEWS.COM - INFOPATROLI.COM - MASJID ALFATTAH - UONG JOWO - MERDEKA.COM - UNIKNYA.COM
Copyright © 2015. Media Jarak Pantau - ALL RIGHTS RESERVED. AUTOR BY BUNGTARO INSPIRATIF TEMPLATE BY MAS TEMPLATE