Dalam Rangka Menyambut HUT, Kodam I/BB Laksanakan Karya Bhakti - Media Jarak Pantau
Media Jarak Pantau News :
Home » » Dalam Rangka Menyambut HUT, Kodam I/BB Laksanakan Karya Bhakti

Dalam Rangka Menyambut HUT, Kodam I/BB Laksanakan Karya Bhakti

Written By Jarakpantau on Jumat, 05 Juni 2015 | 06.43


Prajurit Kodam I/BB bersama masyarakat melaksanakan Karya Bhakti Dalam Rangka Menyambut HUT Kodam I/BB Ke 65 Tahun 2015,  di Beberapa Titik Di Wilayah Kota Medan

 
 MEDAN - mjp

Kodam I/BB Melaksanakan  Karya Bhakti Dalam rangka Menyambut HUT Kodam I/BB     Ke 65 Tahun 2015 Di Beberapa Titik Di Wilayah Kota Medan, Jum’at (5/6). 

Dalam Keterangan Persnya Kapendam I/BB Enoh Solehudin, S.E. mengatakan kegiatan Karya Bhakti, dalam rangka memperingati HUT Kodam I/BB yang ke 65 Tahun 2015 dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan sinergitas TNI dengan komponen masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Karya Bhakti dalam rangka memperingati HUT Kodam I/BB Ke 65 Tahun 2015 sebagai upaya pembinaan teritorial yang bertujuan untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, dan dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat. Sehingga dapat di pahami oleh masyarakat luas dan membangkitkan serta menumbuhkan kembali kecintaan rakyat terhadap tentaranya.

Karya Bhakti dalam rangka menyambut  HUT Kodam I/BB yang ke 65 Tahun 2015 yang jatuh pada tanggal 20 Juni 2015, dilaksanakan di beberapa titik yaitu TMP Bukit Barisan Sisingamangaraja Medan, Masjid Agung jalan Dipinegoro Medan, Gereja Katolik Stasi St.Fransiskus Xaperius Medan Sunggal, Pure Reksa Buana Polonia Medan dan Pembersihan Jalan Kota , Kecamatan dan Kelurahan di wilayah Kota Medan.

Kelurahan Pandan Hilir Kec. Medan Perjuangan karya Bhakti di pimpin Danramil 02/MT Kapten Inf P.Purba dengan sasaran pembersihan parit di seputar jalan Mabar Kelurahan Pandan Hilir Kec. Medan Perjuangan. Kegiatan Karya Bhakti ini dilaksanakan TNI bersama dengan Organisasi Kepemudaan , Instansi Pemerintah Daerah, Kepolisian dan masyarakat sekitar.

Hadir pada kegiatan tersebut Para Camat Wilayah Medan, Kapolsek Medan Timur,  Para Lurah, para Kepling danTomas. (admin)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Hubungi Kami

Subscribe via RSS Feed If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.

Buku Tamu

Recent Post

Comments

Advertisement With Us

 
BERIKLAN DI MJP - FACEBOOK - NONTON VIDEO
PARTNER LINK : MADO LAIA - DETIK.COM - TAMORANEWS.COM - INFOPATROLI.COM - MASJID ALFATTAH - UONG JOWO - MERDEKA.COM - UNIKNYA.COM
Copyright © 2015. Media Jarak Pantau - ALL RIGHTS RESERVED. AUTOR BY BUNGTARO INSPIRATIF TEMPLATE BY MAS TEMPLATE